Sabtu, 16 November 2013

Incredible India - 29 Okt 2013

Saya tiba di bandara Kuala Namu Medan sekitar pukul 17.30 Sore. Disana telah hadir beberapa peserta tour yang akan mengikuti perjalanan yang luar biasa ini. Setelah check-in, saya menunggu di ruang tunggu sekitar dua jam lamanya. Selama berada di ruang tunggu, perasaan saya sangat gembira. Akhirnya, kesempatan untuk mengunjungi India yang sudah ditekadkan dan diusahakan selama empat tahun, akhirnya berbuah sangat manis.

Pukul 20.00 Pesawat pun tiba, saya berjalan menuju ke dalam pesawat Silk Air tujuan Singapura dengan gembira. Pukul 20.30 pesawat kami lepas landas menuju negara Singapura Kesan didalam pesawat Silk Air juga sangat baik, di dalam pesawat kami di layani dan di suguhkan makanan ringan dan minuman ringan, tempat duduk dan keadaan pesawat juga cukup nyaman dan bersih, semuanya positif dimata saya. Perjalanan dari kota Medan menuju Singapura hanya membutuhkan waktu satu jam, tidak terlalu lama sehingga tidak terlalu membosankan dan melelahkan. Kami tiba di Singapura pukul 23.00 waktu Singapura. Setibanya disana, kami harus mengurus transit dan menunggu hingga pukul 01.30 untuk menuju New Delhi, India. Dalam proses menunggu keberangkatan menuju New Delhi, saya menyempatkan diri saya untuk menyerumput secangkir kopi susu hangat di Changi Airport dan memanjakan mata saya untuk berjalan-jalan di Changi Airport yang cukup besar itu.

Kejadian lucu saat di Changi Airport adalah ketika saya mencoba untuk menggunakan fasilitas airport, yaitu foto-foto gratis untuk postcard (kartu post), situasi di area foto itu cukup ramai, beberapa orang menggunakan fasilitas internet gratis yang diberikan pihak Changi Airport, dan sebagian lagi menonton acara bola di televisi yang ada di area itu, saya kira itu adalah kesempatan yang baik bagi saya untuk foto-foto untuk postcard karena situasi sedang sepi di area foto tersebut. Sebelum menjepretkan kamera, saya melirik kanan-kiri terlebih dulu untuk memastikan bahwa tidak ada orang yang memperhatikan kenarsisan saya itu. Klik! Kamera sudah di jepret, hasilnya lumayan bagus walau saat pengambilan foto saya harus sedikit menjinjitkan kaki saya akibat posisi kamera yang cukup tinggi. Setelah selesai, saya pun mengirimkan hasil foto itu ke email saya, setelah email selesai di kirim, saya bermaksud untuk menghapus foto saya di layar foto, tapi akibat kecerobohan saya, saya malah menekan tombol yang salah dan wajah saya terpampang dalam ukuran jumbo di layar yang super jumbo pula. Oalahhhh! Saya tak lagi memperhatikan sekitar saya, tanpa perintah saya berjalan keluar dari area tersebut dan berharap orang di sekitar sana tidak mengenali serta mengetahui bahwa sayalah yang berada di layar jumbo tersebut! Hahahaha!

Tak terasa setelah mengelilingi airport berjam-jam, tiba waktunya untuk bertolak ke negara India, tepatnya New Delhi. Kali ini saya menaiki pesawat Singapore Airlines, dan saya sangat takjub dengan isi pesawat itu. Pesawat yang saya tumpangi itu sangat besar, saya kira, pesawat tersebut dapat menampung lebih dari 500 orang. Kesan saya saat menaiki pesawat Singapore airlines sangatlah luar biasa. Mulai dari memasuki pesawat, kami sudah disambut oleh banyak pramugari dan pramugara yang sangat ramah dan murah senyum. Setelah kami duduk, para awak kabin dengan sigap memberikan handuk hangat bagi penumpang. Oh ya! Di setiap tempat duduk penumpang telah tersedia selimut dan bantal kecil untuk menemani perjalanan menuju New Delhi yang akan ditempuh sekitar 5 jam lamanya. Setelah itu, penumpang diminta untuk bersiap-siap ditempat duduknya, mengencangkan sabuk pengaman, menegakkan sandaran kursi dan membuka penutup jendela karena pesawat sebentar lagi akan terbang menuju New Delhi.. Pesawat kami berangkat sekitar pukul 01.45 waktu Singapura.

Setelah pesawat lepas landas, para pramugari dan pramugara juga masih melayani kami dengan memberikan sebuah tas kecil kepada kami yang ternyata didalamnya adalah kaus kaki, sikat gigi dan pasta gigi mini. Wah, saya cukup senang dengan perlayanan yang diberikan. Tak berapa lama, saya memilih untuk beristirahat dan tidur karena saya merasakan lelah yang bergejolak didalam tubuh saya. Setelah tidur sekitar 3 jam, saya dibangunkan karena para awak kabin sedang membagikan makanan kepada kami, wah.. makanan yang diberikan juga cukup lezat. Saya sangat menikmati penerbangan saya kali ini. Setelah makan, diberi pengumuman bahwa pesawat akan segera tiba di New Delhi, saat itu waktu juga menunjukkan pukul 04.50 waktu di New Delhi. Terjadi perbedaan waktu sekitar 2,5 jam antara Singapura dengan New Delhi.. Pukul 05.15 Pesawat kami mendarat dengan mulus dan lembut di Airport di New Delhi.. Wow! Saya merasa sangat senang menginjakkan kaki saya di New Delhi. WELCOME TO INCREDIBLE INDIA!!!

Saya hirup dalam-dalam udara pagi New Delhi yang masih cukup berembun dan berkabut pagi itu.Saya melenggangkan kaki menuju pengambilan bagasi dan imigrasi dengan bahagia. Setiap orang yang saya jumpai, saya sapa dengan ucapan "Good Morning" dan perasaan gembira serta senyum yang mengembang lebar di wajah saya. Lalu, kemanakah kami setelah keluar dari airport New Delhi? Nantikan postingan selanjutnya!

Regards,
Erica Yin


Tidak ada komentar: